
Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) SMK Negeri 3 Probolinggo dengan Hotel Horison GKB Gresik
SMK Negeri 3 Probolinggo sebagai salah satu SMK Pusat Keunggulan yang ditetapkan oleh Direktorat PSMK telah melakukan berbagai langkah dalam upaya mewujudkan sekolah pelopor dalam mengembangakan kerjasama dengan masyarat (DUDIKA) yang diharapkan mempunyai keunggulan dalam bidang tertentu. Salah satu langkah yang dilakukan oleh SMK Negeri 3 Probolinggo dalam mewujudkan salah satu tujuan tersebut adalah dengan menggandeng dunia usaha dan dunia industri yang berkompeten di bidangnya sebagai mitra dalam menghasilkan produk yang berupa softskill maupun hardskill.
Tahapan kegiatan kerjasama ini diawali dengan penandatangan MOU antara SMK Negeri 3 Probolinggo dengan Hotel Horison GKB Gresik sebagai mitra, yang dilaksanakan pada hari ini Senin, 24 Juli 2023.
Banyak hal yang disepakati dalam Perjanjian Kerjasama tersebut, salah satu diantaranya adalah bahwa Hotel Horison GKB Gresik menjadi mitra SMKN Negeri 3 Probolinggo. Beberapa point yang terdapat dalam kerjasama tersebut diantaranya :
1. Praktek Kerja Lapangan (PKL) bagi siswa/siswi SMK.
2. Penyusunan program PKL
3. Implementasi Budaya kerja industri dalam pembelajaran.
4. Kegiatan Head of Department sebagai guru tamu di SMK.
Bapak Haris Prasetyawan, S.ST selaku Ketua Bursa Kerja Khusus mewakili Kepala SMK Negeri 3 Probolinggo dalam sambutannya, menyampaikan bahwa SMK Negeri 3 Probolinggo sebagai SMK Pusat Keunggulan harus mampu memberikan nilai lebih dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada peserta didiknya agar pasca lulus dari sekolah ini mereka dapat berkompetisi dengan pekerja lain atau memberikan kontribusi kepada almamaternya atau bahkan mampu menciptakan lapangan pekerjaan baru kepada masyarakat yang membutuhkan.
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Job Fair SMKN 3 Probolinggo Diikuti Hampir 800 Pencaker, Libatkan Dudika Jembatani Pencaker
SINERGI antara sekolah kejuruan dengan dunia usaha dan dunia industri kerja (dudika) begitu baik. Salah satunya dalam menjembatani para pencari kerja (pencaker). Seperti dilakukan&
Penandatanganan Memorandum of Understanding antara SMK Negeri 3 Probolinggo dengan PT Indo Bismar
Dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa, pada hari Kamis tanggal 31 bulan Agustus tahun 2023. Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 3 Probolinggo melakukan penandatanganan dengan PT Indo Bismar. P
Workshop Penelusuran Tamatan BKK
1. Apakah wirausaha yg anda miliki sesuai dengan kompetensi anda?2. Apa kesulitan anda ketika mencari informasi lowongan kerja3. Apakah BKK yang anda miliki bisa memberikan informasi lo